Selasa, 13 November 2012

Biografi Didik Nini Thowok

Biografi Didik Nini Thowok


Masa Kecil

Didik Nini Thowok terlahir dengan nama Kwee Tjoen Lian. Karena sakit-sakitan orang tuanya mengubah namanya menjadi Kwee Tjoen An. Ayah Didik, Kwee Yoe Tiang, merupakan seorang peranakan Tionghoa yang "terdampar" di Temanggung sedangkan ibunya, Suminah, adalah wanita Jawa asli, asal Desa Citayem, Tjilatjap. Didik adalah sulung dari lima bersaudara (keempat adiknya perempuan). Setelah G30S/PKI, keturunan Tionghoa diwajibkan mengganti nama Tionghoa mereka menjadi nama pribumi sehingga nama Kwee Tjoen An pun menjadi Didik Hadiprayitno.

Senin, 12 November 2012

Jembatan Terpanjang di Indonesia

JEMBATAN TERPANJANG di INDONESIA

di Indonesia banyak sekali terdapat jembatan baik itu diatas sungai maupun diatas laut. inilah beberapa jembatan terpanjang di Indonesia

Jembatan Suramadu (5.438 meter)

Jembatan Nasional Suramadu adalah jembatan terpanjang di Indonesia yang menghubungkan Pulau Jawa (berada di Surabaya) dengan Pulau Madura (di Bangkalan) dan membentang di atas Selat Madura. Jembatan ini terdiri dari tiga bagian yaitu jembatan penghubung, jembatan utama dan jalan layang. Jembatan ini dibangun sebagai infrakstruktur yang dapat mempercepat laju pertumbuhan dan pembangunan di Pulau Madura, yang selama ini hanya dapat ditempuh melalui transportasi laut. Jembatan Nasional Suramadu mulai dibangun tahun 2003 dan selesai tahun 2009.

7 Rumah Termahal di Dunia

7 Rumah Termahal di Dunia

Rumah adalah kebutuhan pokok untuk kita, tetapi bagaimana jika rumah-rumah tersebut mempunyai harga selangit, ini dia 7 rumah termahal di dunia :

Antilla ($ 1.000.000.000)


Inilah rumah paling mahal di dunia, rumah yang dimiliki oleh Mukesh Ambani, pengusaha dan miliuner terkemuka asal India yang juga merupakan orang yang masuk dalam daftar 10 orang terkaya di dunia. Rumah ini terdiri atas 27 lantai dengan ruangan yang sangat luas, bahkan garasinya saja bisa menampung sekitar 150 mobil.